Jumat, 11 April 2008

Kesiapan Kabupaten Kendal Menyongsong Pencanangan Propinsi Vokasi

Menurut rencana besuk Sabtu, tanggal 12 April 2008 di Hotel Solo Inn Mendiknas Bambang Sudibyo akan mencanangkan Propinsi Jawa tengah sebagai propinsi Vokasi. Acara tersebut dihadiri oleh Gubernur jawa tengah, seluruh Bupati/Walikota dan kepala dinas pendidikan se Jawa tengah. Pada kesempatan itu Wakil Bupati Kendal Dra.Hj.Siti Nur Markesi dan Kepala Dinas Dikpora merencanakan hadir.
Menurut informasi yang diterima penulis pada kesempatan itu kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Propinsi Jawa Tengah akan memaparkan Blueprint Propinsi Vokasi dan kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan MOU antara Mendiknas, Gubernur Jawa Tengah dan seluruh Bupati/Walikota untuk mewujudkan program percepatan pencapaian Jawa Tengah sebagai propinsi Vokasi. Salah satu indikatornya adalah terwujudnya perbandingan jumlah murid SMK dan SMA mencapai 60 : 40.
Bagimana kesiapan Kabupaten Kendal untuk memberikan dukungan pembentukan propinsi vokasi tersebut? Berikut ini akan kami paparkan kondisi pendidikan memengah di Kabupaten Kendal.
Kabupaten Kendal memiliki Sekolah Menengah sebanyak 61 sekolah yang terdiri dari 30 SMA, 11 MA dan 24 SMK dengan jumlah murid sebanyak 27.295 anak. Adapun perinciannya adalah : siswa SMA sebanyak 12.680 yang terdiri dari siswa SMA di Sekolah Negeri sebanyak 8.218 dan di SMA Swasta sebanyak 4.462 siswa. Jumlah seluruh siswa SMK adalah 11.379 terdiri dari siswa di SMKNegeri sebanyak 3.014 dan sekolah swasta sebanyak 8.356.
Berdasarkan jumlah tersebut maka proporsi jumlah siswa SMK dibandingkan dengan SMA adalah 11.370 : 12.680 atau 47 : 53. Upaya yang dilakukan untuk mempercepat penambahan jumlah siswa SMK pada tahun 2008 dilakukan dengan beberapa cara antara lain :
Membangun ruang kelas baru sebanyak 20 ruang di SMK melalui dana dari Direktorat pembinaan SMK, APBD Propinsi maupun swadaya masyarakat. Dengan penambahan ruang kelas sebanyak ini diharapkan dapat menambah jumlah murid sebanyak 800 siswa.

Tidak ada komentar: